Berikut ini adalah tips untuk membuat jus jambu biji dengan di blender. Jambu biji sendiri mempunyai khasiat yang tinggi untuk tubuh manusia, terutama dalam pencegahan kanker. Karena itu akan sangat cocok jika dikonsumsi setiap hari. Agar tidak bosan dan rasanya lebih enak, kita dapat memblendernya menjadi jus buah.
Lalu bagaimana cara membuat jus jambu biji ini?
Biasanya pada kebingungan ketika akan membuat jus dari jambu biji, apakah bijinya ikut di blender atau tidak? Atau bijinya dibuang atau tidak?
Untuk membuatnya, biji buah jambu itu ikut di blender, akantetapi nanti setelah selesai di blender, kita dapat menyaringnya dengan alat saring supaya bijinya tidak ikut. Kita ketahui, terkadang biji jambu merah ini dapat menyebabkan usus buntu. Oleh karena itu, bijinya perlu dibuang setelah diblender. Ini untuk menghindari resiko usus buntu.
Untuk proses pembuatannya adalah sebagai berikut :
- Cuci bersih 1 jambu biji merah dengan air matang
- Setelah bersih, potong - potong menjadj beberapa bagian kecil dan masukkan kedalam blender
- Campur dengan gula, 5 sdm
- Campur dengan air putih 2 gelas
- Lalu tutup dan blender sekitar 1 menit
- Setelah itu, buka dan tambah lagi dengan 2 gelas air putih dan blender lagi sekitar 5 detik saja, supaya merata
- Setelah itu bisa kita saring dan masukkan kedalam gelas. Sajikan!
Mengapa airnya tidak dimasukkan 4 gelas sekalian saat akan memblender?
Ini agar jambu dapat terblender dengan benar - benar halus.
Hal - hal yang perlu diperhatikan sebelum membuat jus jambu
- Jus jambu yang enak
Untuk membuat jus jambu biji yang enak itu adalah dengan memblender buah jambu yang sudah benar - benar masak. Jika belum terlalu masak, rasanya bisa agak sedikit seperti pahit - pahit gimana gitu. Selain itu, jika belum matang, warna hasil blender dari jusnya juga merah pucat dan kurang menarik. Ciri - ciri jambu biji merah yang sudah matang itu, kulitnya berwarna kekuningan dan agak empuk.
- Cek sebelum di blender
Sebelum membuat jus jambu juga perlu di cek buah jambunya. Cek merata buah jambu, apakah ada bagian - bagian yang terlalu empuk dan berlubang - lubang kecil? Jika iya, biasanya jambu sudah terkontaminasi oleh lalat buah dan ada ulat di dalam buah jambu tersebut. Nggak mau kan bikin jus jambu ulat? Hiiii, makanya teliti!
Sebenarnya, biji jus jambu ini tidak dibuang juga bisa. Setelah memblender, tunggu beberapa menit agar bijinya mengendap di bagian bawah. Lalu kita bisa menuangkan jus kedalam gelas. Dan siap disajikan.
No comments:
Post a Comment